15 Korban Kecelakaan Bus Sri Padma Masih Jalani Perawatan

 

SEBANYAK 21 korban kecelakaan bus pariwisata Sri Padma Kencana nopol T 7591 TB yang sebelumnya mendapat perawatan di RSUD Sumedang, Jawa Barat telah pulang ke rumah. Saat ini, masih 15 korban yang harus menjalani rawat inap karena kondisinya mengalami luka berat dan membutuhkan pengawasan intensif.

Dalam kecelakaan yang terjadi pada Rabu (10/3) di di Tanjakan Cae, Dusun Cilangkap, Desa Sukajadi, Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang, tersebut, 29 orang tewas. Saat kecelakaan terjadi, bus membawa 65 orang guru dan siswa SMP IT Al Muawanah, Desa Cisalak, Kabupaten Subang.

"Korban yang dirawat di RSUD Sumedang ada 6 orang karena harus mendapat perawatan intensif di ruang ICU. Sedangkan lainnya masih menjalani observasi," katanya, Kepala Humas RSUD Sumedang Dahlan Indrayana, Sabtu (13/3).

Ia belum bisa memastikan kapan para korban yang saat ini masih menjalania perawatan akan meninggalkan rumah sakit. Pasalnya, luka-luka yang dialami para korban yang masih menjkalani perawatan cukup berat. (OL-15)